ANALISIS STRATEGI PENANGGULANGAN DAMPAK PANDEMI COVID-19 TERHADAP UKM MELALUI PENDEKATAN AKAR MASALAH DAN KLASSEN

Suparmono, Suparmono (2022) ANALISIS STRATEGI PENANGGULANGAN DAMPAK PANDEMI COVID-19 TERHADAP UKM MELALUI PENDEKATAN AKAR MASALAH DAN KLASSEN. [Experiment]

[img]
Preview
Text (Laporan Penelitian)
3. Analisis Strategi Penanggulangan Dampak Pandemi Covid-19.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text (Peer Review)
PEER REVIEW_PENELITIAN_AKAR MASALAH DAN KLASSEN.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) menganalisis dampak Pandemi Covid-19 terhadap UKM di Kabupaten Magelang, (2) Mengidentifikasi ragam dampak Pandemi Covid-19 bagi UKM dan permasalahannya yang ditipologikan berdasarkan dampak yang dialami oleh masing-masing klaster, (3) Menganalisis dampak Pandemi Covid-19 terhadap UKM menurut jenis berdasarkan penyebabnya, dan (4) Strategi penanganan dampak Covid-19 terhadap UKM. Alat analisis yang digunakan untuk menjawab tujuan penelitian di atas adalah dengan menggunakan tipologi Klassen dan analisis akar masalah (RCA). Dari analisis akar permasalahan, terdapat permasalahan berupa, berkurangnya jumlah konsumen karena sektor-sektor potensial seperti pariwisata yang biasanya menarik banyak konsumen dikurangi aktivitasnya oleh pemerintah. Selain itu, pelaku usaha UKM kesulitan untuk memasarkan produknya karena adanya pembatasan aktivitas baik di Kabupaten Magelang maupun wilayah lainnya. Ketiga, menurunnya daya beli masyarakat karena aktivitas perekonomian semakin lesu. Bantuan pemasaran online memang menjadi solusi bagi sebagian besar pelaku usaha untuk tetap bertahan dari kondisi pandemi covid-19 ini, akan tetapi yang perlu dipahami bahwa tidak semua pelaku usaha, khususnya kelas UKM yang mampu mengoptimalkan penggunaan e-commerce ataupun media sosial untuk memasarkan produk ataupun jasanya, sehingga banyak dari pelaku usaha yang terkena dampak pemasaran dari adanya pembatasan aktivitas masyarakat tersebut. Berdasarkan analisis data dan identifikasi permasalahan yang dihadapi oleh UKM di Kabupaten Magelang, maka dapat dirumuskan 3 strategi strategis yaitu: (1) Strategi Pra Kegiatan Utama; (2) Strategi Bidang Pemasaran; (3) Strategi Bidang Produksi.

Item Type: Experiment
Uncontrolled Keywords: UMKM, Pandemi covid-19, akar masalah, strategi pemasaran, bantuan produksi, Magelang
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HC1 Economic Theory
Divisions: STIM YKPN Yogyakarta > Manajemen
Depositing User: Mr. Harish Munawar
Date Deposited: 23 Feb 2022 02:27
Last Modified: 25 May 2022 04:24
URI: http://repository.stimykpn.ac.id/id/eprint/213

Actions (login required)

View Item View Item